Wednesday, November 19, 2008

Life is about choosing

Hidup kita ini merupakan suatu pilihan, pilihan untuk hidup dengan baik atau pilihan untuk mengakhiri hidup yang terasa ruwet, penuh tantangan.

Termasuk juga pilihan untuk bereaksi terhadap suatu kejadian, pro atau kontra. Kalau pro, salah-salah malah diartikan terlalu mengikuti arus, tidak punya pendirian, asal ngikut saja.
Kalau kontra, ntar malah dianggap pembangkang, semau gue.....susah kan.

Bagaimana kalau pilihan kita ternyata salah, tidak sesuai dugaan, tidak sesuai rencana, jadi makin ruwet kan... semua yang direncanakan dengan baik malah amburadul, kacau, menimbulkan desas-desus negatif, menimbulkan banyak prasangka.
Angan-angan mendapatkan sesuatu yang lebih malah hancur berantakan....lalu, apa yang harus dilakukan...??? Pergi saja dari situ, angkat kaki ke tempat yang dirasa lebih baik, menata ulang semuanya, merencanakan segalanya dari awal dengan berharap semoga kali ini semuanya lebih baik.
Apa itu jalan terbaik, meninggalkan kekacauan...?? Bagi beberapa orang mungkin saja...

Mungkin juga pilihan yang terbaik adalah mengikuti arus, just flow gitu lah.....sampai arus yang kita ikuti itu terasa terlalu deras buat kita dan sudah saatnya untuk menepi.

Apapun pilihan kita semua ada resikonya...
Apapun resikonya, terima saja, itu konsekuensi pilihan...
Cari pilihan terbaik untuk mengatasi resiko yang terjadi...
Semoga hidup jadi lebih baik...

No comments: